Salah Satu Karakter Utama Film Bourne Bakal Tewas di Seri Kelima?

Sabtu, 11 Juni 2016 - 04:30 WIB
Salah Satu Karakter...
Salah Satu Karakter Utama Film Bourne Bakal Tewas di Seri Kelima?
A A A
LOS ANGELES - Universal Pictures baru saja merilis trailer film kelima Bourne untuk versi televisi. Teaser ini mungkin akan menjadi sebuah proyek spoiler yang besar.

Dalam trailer tersebut terlihat Julia Stiles yang memerankan karakter Nicky dan Matt Damon sebagai Jason Bourne. Karena Jason adalah orang yang tidak pernah bisa mengerti akan kedamaian, masalah tentu akan dibawa kembali kedalam pengintaian dan birokrasi yang mematikan.

Trailer menunjukkan bahwa sepertinya Nicky yang merupakan satu-satunya teman Jason yang tersisa akan berpisah dengannya. Dia akan dikirim untuk misi lain yakni membongkar organisasi rahasia dan memberantas pembunuh yang umumnya juga akan merusak kehidupannya.

Selain itu, Nicky juga memberitahu Jason tentang sebauh program yang diberi nama Iron Hand yang lebih buruk dari sebelumnya. Duo ini terlihat berlari dari sejumlah orang yang menembaki mereka.

Selama sebuah montase adegan naik seperda motor, Nicky terlihat tertembak dan jatuh dari boncengan Jason. Dengan muka Jason yang terlihat kaget dan ketiadaan Nicky dari sisa trailer itu, sepertinya, Nicky tewas di film ini.

Kalau pun Nicky tidak mati, maka dia akan memulihkan diri dari lukanya dan kembali membantu Jason. Tapi, kalaun Nicky menemui ajal, maka Jason sekarang termotivasi untuk menginvestigasi Iron Hand setelah sekutunya itu tewas.

Dilansir Collider, Matt Damon kembali ke peran ikoniknya dalam Jason Bourne. Sementara Paul Greengrass, sutradara The Bourne Supremacy dan The Bourne Ultimatum kembali bergabung dengan Damon untuk film kelanjuta Bourne milik Universal Pictures yang menemukan operasi CIA paling mematikan.

Di film ini, Damon bergabung dengan Alicia Vikander, Vincent Cassel dan Tommy Lee Jones, sementara Julia Stiles kembali memerankan karakternya. Frank Marshall lagi-lagi menjadi produser bersama Jeffrey Weiner untuk Captivate Entertainment.

Tak hanya itu, Greengrass, Damon, Gregory Goodman dan Ben Smith juga turut membantu dalam proses produksi film ini. Berdasarkan karakter yang diciptakan oleh Robert Ludlum, film ini yang akan tiba di bioskop pada 29 Juli 2016 ini ditulis oleh Greengrass dan Christopher Rouse.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0908 seconds (0.1#10.140)